top of page

Surabaya "Tambah Gosong" Rek! 11 Oktober 2024 Tanpa Bayangan


Foto: Fenomena Hari Tanpa Bayangan.


Kata Mereka: Surabaya - Dilansir dari laman resmi BMKG, fenomena kulminasi ini terjadi ketika matahari tepat berada di posisi paling tinggi di langit. Fenomena hari tanpa bayangan atau Fenomena kulminasi akan kembali terjadi di Kota Surabaya. Fenomena ini terjadi pada 11 Oktober 2024.


Di Jawa Timur, fenomena kulminasi akan terjadi pada 10-14 Oktober 2024 dengan waktu yang berbeda-beda.


Fenomena ini disebabkan oleh gerak semu harian Matahari, yang terjadi karena kemiringan rotasi Bumi terhadap bidang revolusinya. Akibatnya, posisi Matahari dari Bumi terlihat berubah sepanjang tahun, bergeser antara 23,5° Lintang Utara dan 23,5° Lintang Selatan.


Pada saat itu, matahari akan tepat berada di atas kepala pengamat atau titik zenit. Akibatnya, bayangan benda tegak akan terlihat 'menghilang' sebab bertumpuk dengan benda itu sendiri. Oleh karena itu, hari kulminasi utama juga sebagai hari tanpa bayangan.

0 tampilan0 komentar

Comments

Rated 0 out of 5 stars.
No ratings yet

Add a rating
bottom of page