top of page

Rujak Cingur Populer di Surabaya yang Patut Disinggahi karena Terkenal dengan Kelezatannya


Kata Mereka: Surabaya, Kota Surabaya merupakan Ibu Kota Provinsi Jawa Timur. Selain dikenal sebagai kota yang penuh sejarah perjuangan kemerdekaan, Surabaya juga memiliki banyak kuliner khas yang memiliki cita rasa unik dan lezat.


Bagi wisatawan yang berkunjung ke Surabaya, tempat kuliner tentu menjadi salah satu yang diburu.


Salah satu kuliner yang tidak boleh terlewat adalah rujak cingur. Kuliner khas Surabaya ini terdiri dari cingur (mulut sapi yang direbus), tahu dan tempe goreng, kecambah, kangkung, dan buah-buahan yang disiram dengan sambal kacang.




Namun berbeda dari penjual rujak cingur lainnya, Rujak Cingur Achmad Jais adalah salah satu legendaris kuliner ini. Tempat ini dinamai Rujak Cingur Achmad Jais dikarenakan alamat lokasinya yakni Jalan Achmad Jais No. 40, Kecamatan Genteng.


Rujak Cingur Achmad Jais dijual dengan harga yang cukup mahal, tetapi kualitas makanan mereka juga sama tingginya. Selain itu, pelanggan juga bisa menentukan level kepedasan rujak cingur mereka sendiri.

3 tampilan0 komentar

Comments

Rated 0 out of 5 stars.
No ratings yet

Add a rating
bottom of page