Kata Febri : 8/10
Last Straw" adalah gambaran yang meresahkan tentang malam yang penuh kekacauan dan kekerasan yang dipicu amarah, dengan aura dan nada suram yang membangun ketegangan secara menyeluruh dan terkadang ke tingkat yang tidak menyenangkan.
Sepertinya ini film kelas B. Namun ternyata menarik juga untuk di nikmati sampai selesai. Bahkan menariknya lagi ada plot twist di tengah yang dimunculkan serta sudut pandang yang berbeda juga turut ditampilkan sehingga menjadikan pengalaman menonton yang unik.
Untuk ceritanya sendiri bukanlah hal yang baru untuk film sejenis. Malah kelakuan si cewek yang berapi-api dalam emosinya menjadikan patut menjadi sasaran kekerasan dan pembunuhan di film ini sampai mengorbankan teman-temannya yang tidak bersalah.
Meski begitu, film ini hampir berlebihan dengan melodrama karena mencoba menangkap kesenjangan kelas dan hak istimewa sehingga berprilaku semena-mena.
Oia dan jangan lupa dengerin backsound musiknya, keren-keren lagunya.
Sinopsis :
Seorang pramusaji muda yang bekerja shift malam sendirian di sebuah restoran pedesaan di pinggir jalan menemukan dirinya dalam perjuangan untuk hidupnya ketika dia diteror oleh sekelompok penyerang bertopeng.